Melalui Aplikasi Sipol KPU Sultra Gelar Rakor Pemutakhiran data Partai Politik
Kendari.sultra.kpu.go.id_Berdasarkan Pasal 146 PKPU Nomor 4 Tahun 2022, Pemutakhiran data Partai Politik meliputi 4 (empat) hal yaitu Kepengurusan Partai Politik pada tingkt Pusat hingga Kabupaten/Kota, Keterwakilan Perempuan tingkat Pusat hingga Kabupaten/Kota, Keanggotaan Partai Politik, dan Domisili kantor tetap Partai Politik tingkat Pusat hingga Kabupaten/Kota. Hal ini disampaikan Ketua KPU Prov. Sultra, Suprihaty Prawaty Nengthias pada kegiatan Rapat koordinasi pemutakhiran data Partai Politik secara berkelanjutan semester II Tahun 2025, Senin (14/7/2025) di Aula HKM KPU Provinsi Sulawesi Tenggara.
Berdasarkan Surat KPU RI Nomor 1988/PL.01-SD/06/2025 tanggal 11 Desember 2025 perihal Pemutakhiran data Partai Politik secara berkelanjutan melalui Sipol semester II Tahun 2025 bahwa Partai Politik memastikan Akun Sipol dapat diakses untuk melakukan pemutakhiran data Partai Politik secara berkelanjutan dan penyampaian hasil pemutakhiran semester II kepada KPU melalui Sipol disampaikan paling lambat 3 (tiga) hari kerja sebelum akhir Desember.
Menyambung sambutan dari Ketua KPU Provinsi Sulawesi Tenggara, Kadiv hukum dan pengawasan KPU Prov. Sultra menyampaikan bahwa kegiatan pemutakhiran data Parpol ini merupakan kebijakan baru dari KPU RI dalam rangka updating data Parpol dengan tujuan memudahkan pada proses verifikasi yang akan dilakukan oleh KPU pada saat penyelenggaraan Pemilu nantinya.
Selanjutnya Kadiv sosialisasi, pendidikan pemilih, parmas dan SDM KPU Provinsi Sulawesi Tenggara, Amirudin meyampaikan bahwa rakor hari ini jangan hanya dijadikan sekedar untuk menggugurkan kewajiban administrasi, tapi mari kita jadikan ini sebagai ruang strategis untuk kita memastikan data Partai Politik itu valid dan mutakhir. Karena itu merupakan salah satu cara kita dalam menguatkan fondasi demokrasi.
Peserta dalam kegiatan ini adalah Bawaslu Prov. Sultra dan Partai Politik peserta Pemilu Tahun 2024 yang hadir secara luring serta KPU Kabupaten/Kota yang hadir secara daring.